Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Berdasarkan hasil ujian Al Islam dan Kompetensi dalam rangka Penerimaan Calon Tenaga Kependidikan Olah Data Universitas Siber Muhammadiyah Tahun 2023 yang telah dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 20 Mei 2023, maka pelamar yang namanya tercantum dalam lampiran di bawah ini dinyatakan Lolos Seleksi Al Islam dan Kompetensi yang kemudian dapat mengikuti ke tahap wawancara dengan ketentuan sebagai berikut:
- Peserta yang dinyatakan lolos dipersilahkan untuk mengikuti ujian wawancara yang akan dilaksanakan pada Rabu, 24 Mei 2023 pukul 13.oo WIB sampai dengan selesai bertempat di Ruang Teleconference Kantor Pusat Universitas Siber Muhammadiyah (https://s.id/sibermaps). Rincian pelaksanaan wawancara akan disampaikan melalui email terdaftar;
- Peserta diminta hadir tepat waktu atau paling lambat 15 menit sebelum agenda berlangsung dengan menggunakan pakaian yang sopan; dan
- Universitas Siber Muhammadiyah tidak mengadakan ujian wawancara susulan dan keputusan tim seleksi bersifat mutlak serta tidak dapat diganggu gugat.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih..
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Catatan :
- Daftar peserta yang LOLOS SELEKSI AL ISLAM DAN KOMPETENSI dapat dilihat disini
- Peserta WAJIB mematuhi protokol kesehatan
- Peserta WAJIB membawa kartu identitas dan alat tulis
- TIDAK ADA TES SUSULAN